HHBK KEPAHIANG
Video
wb_sunny

Breaking News

Pendakian Bersama dan Pendataan Potensi Alam Bukit Dendan

Pendakian Bersama dan Pendataan Potensi Alam Bukit Dendan

  

       Pendakian Bersama dan Pendataan Potensi Alam Bukit Dendan 

APHHBK-Mendaki gunung merupakan salah satu hobi yang disukai banyak orang dari berbagai kalangan, tua ataupun muda banyak yang menggemari hobi mendaki ini.

Selain mendapatkan manfaat berolahraga, mendaki gunung tentunya punya kesan tersendiri bagi para pendakinya.Bertemakan Pendakian Bersama Pendataan Potensi Wisata Alam Bukit Dendan Kepahiang, Rudi Agustman bergerak bersama 50 peserta dari berbagai elemen penggiat outdoor alam yang ada di Provinsi Bengkulu maupun luar Provinsi.

“Kemarin sudah melakukan pendakian bukit Dendan Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, jalur pendakian kemarin melalui Desa Kelilik Kepahiang,” Kata Rudi, Senin (30/11/2020) siang.Dari hasil pendakian yang dilakukan, diketahui potensi flora yang salah satu diantaranya adalah tanaman bambu yang mengandung air.

“Kita data potensi floranya, terdapat tanaman bambu yang mengandung air. Kalau masyarakat sekitar menamakannya bambu teeu. Menurut masyarakat bambu ini mampu mengobati penyakit seperti anak – anak yang mengalami demam tinggi,” jelas Rudi.Selain itu, dari data wisata potensi fauna ditemukan beberapa jenis hewan yang hidup di Bukit Dendan seperti Siamang hitam dan pacat.

“Dikarenakan bukit Dendan masih jarang dikunjungi masyarakat. Jadi spesies pacat masih sangat banyak dan bertebaran di mana – mana,” sambungnya.

Lebih lanjut dijelaskan Rudi, penyempitan jalan akibat bencana longsor sedikit membuat perjalanan mendaki bukit dendan sedikit terganggu.

“Jalan aspal untuk kendaraan roda dua dan empat merupakan bekas transportasi PT. Telkom Transmisi. Sebelum menggunakan teknologi fiber optic, kondisi jalan sudah bagus 80 persen. Namun sebagian ada penyempitan ruas jalan dikarenakan bencana longsor dan tidak ada perawatan jalan,” terang Rudi.

Dari pendakian bersama 50 peserta lainnya itu, disimpulkan bahwa Bukit Dendan sangat cocok sebagai tempat wisata alam outdoor. Khususnya untuk menambah destinasi wisata alam di Kabupaten Kepahiang.

“Sangat reccomended ya, khususnya untuk tambahan destinasi wisata alam kita. Desa penyangga dari kawasan bukit tersebut adalah Desa Kelilik dan sebagai pemangku wilayah adalah KPHL Bukit Daun Kantor Bengkulu,” demikian Rudi.

Tags

Website APHHBK

Untuk mengikuti informasi lebih lanjut tentang kegiatan-kegiatan APHHBK silahkan masukan alamat email lalu klik tombol subscribe dibawah.

Posting Komentar

Silahkan berkomentar